Latar Belakang
Sistem Operasi (Operating System)
Sistem operasi merupakan sebuah perangkat lunak yang diprogram sebagai penghubung antara pengguna (user) komputer dengan perangkat keras komputer.
Sistem operasi merupakan pengelola seluruh sumber daya yang terdapat pada sistem komputer dan menyediakan sekumpulan layanan (system calls) untuk pengguna sehingga memudahkan, menyamankan penggunaan, dan dapat memanfaatan sumber daya sistem komputer dengan optimal.
Fungsi Sistem Operasi :
1) Berikut ini adalah beberap fungsi dari Sistem Operasi.
2) Mengimplementasikan antarmuka untuk pemakai (user)
3) Memungkinkan pemakaian bersama perangkat keras (hardware)
4) Memungkinkan pemakaian data bersama
5) Mencegah para pengguna saling mengganggu satu sama lain
6) Membuat penjadwalan pemakaian sumber daya (resource)
7) Memberi fasilitas Input dan Output (I/O)
8) Memulihkan kesalahan (error)
9) Menghitung penggunaan sumber daya
10) Mengorganisasi data agar pengamanan dan cepat diakses
11) Menangani komunikasi jaringan
Konsep Proses dalam Sistem Operasi
Proses pada sistem operasi adalah program yang sedang di eksekusi, merupakan unit kerja terkecil yang secara individu memiliki sumber sumber daya yang dijadwalkan oleh sistem operasi. Awalnya proses dijalankan secara sekuensial atau berurut, suatu proses akan di eksekusi sampai selesai baru kemudian berpindah ke proses selanjutnya. Sistem sekuensial memiliki kelemahan yakni tingkat pengguna atau utilitas prosesor yang rendah.
Istilah-istilah yang berkaitan dengan proses Sistem Operasi
1. Multiprocessing adalah manajemen banyak proses di komputer multiprocessor (banyak proses di dalamnya).
2. Multiprogramming (multitasking) adalah manajemen proses dengan masing-masing pemroses melakukan pengolahan secara independen.
3. Distributed processing adalah manajemen banyak proses yang di eksekusi di banyak komputer yang tersebar (terdistribusi) di satu jaringan.
Analogi Proses
Contoh, seorang koki akan membuat masakan spesial di sebuah restoran terkenal dengan resep sendiri. Resep tersebut terdiri dari berbagai bahan makanan yang diperlukan.Resep adalah sebuah program, koki adalah prosesor, dan bahan-bahan yang diperlukan adalah masukan (input). Proses sendiri adalah kegiatan atau pekerjaan yang dilakukan koki dari awal sampai selesai yakni mulai dari membaca resep, menyiapkan bahan, mengolah sampai menjadi masakan tersebut siap saji.
Kasus 1
Pada sekelompok pekerja bangunan yang sedang mengerjakan sebuah jembatan ada pekerja khusus yang mengerjakan bagian pondasi, sebagian lagi bertugas melakukan pengelasan, dan sebagianya lagi mengerjakan pekerjaan lain yang disesuaikan dengan kemampuan dan keahlian pekerja. Pada intinya semua pekerja mengerjakan suatu pekerjaan dalam waktu yang bersamaan namun jenis pekerjaannya berbeda.Pada komputer sistem seperti ini disebut dengan sistem pararel atau multiprocessing.
Kasus 2
Seorang tukang bangunan memdapat pekerjaan untuk membangun dua sekolah yang kebetulan harus selesai dalam waktu yang bersamaan, sebut saja sekolah X dan sekolah Y. Untuk menyelesaikan kedua sekolah tersebut akhirnya tukang bangunan tersebut membuat penjadwalan. Rumah X dikerjakan setiap pukul 7.00 pagi sampai jam 12.00 sedangkan rumah Y dikerjkan setelah pengerjaan rumah X sampai pukul 5.00 sore. Dengan demikian kedua rumah tersebut dikerjakan oleh si tukang bangunan setiap hari sampai kedua rumah tersebut selesai dibangun.
Pengertian dari Penjadwalan
Definisi Penjadwalan Proses
Merupakan kumpulan kebjikasanaan di dalam sistem operasi yang berkaitan dengan urutan kerja yang dilakukan system komputer. Penjadwalan bertugas untuk memutuskan :
– Proses yang harus berjalan
– Kapan dan selama berapa lama proses berjalan
Sasaran utama penjadwalan proses
• Adil :proses2 diperlakukan sama yaitu mendapat jatah waktu pemroses yang sama
• Efisiensi :Pemakaian utilitas dihitung dengan perbandingan waktu sibuk pemroses
• Waktu tanggap :selang antara perintah terakhir sampai hasil eksekusi pertama
• Turn arround time waktu yg dihabiskan dari saat program masuk ke sistem sampai proses diselesaikan sistem.
• Troughput adalah jumlah kerja yang dapat diselesaikan dalam satu unit waktu.
Tipe-Tipe Penjadwalan
• Penjadwalan Jangka Pendek Bertugas menjadwalkan alokasi pemrosesdiantara proses proses ready di memori utama
• Penjadwalan Jangka Menengah setelah eksekusi selama suatu waktu proses mengalami penundaan karena permintaan layanan inputan maupun keluaran.
• Penjadwalan Jangka Panjang bekerja terhadap antrian batch dan memilih batch berikutnya yg akan dieksekusi
Strategi Penjadwalan
• Penjadwalan Nonpreemtive Begitu proses diberi jatah waktu pemproses maka pemproses tidak dapat diambil alih oleh proses lain sampai proses itu selesai
• Penjadwalan Preemtive Saat proses diberi jatah waktu pemproses bolehdiambil alih oleh proses yang lain, sehingga proses dapat disela sebelum proses itu selesai
Algoritma-algoritma Penjadwalan
• Penjadwalan RR (Round-Robin)
• Penjadwalan FIFO (First In First Out)
• Penjadwalan Barprioritas (PS)
• Penjadwalan dengan banyak Antrian (MFQ)
• Penjadwalan Terpendek, Duluan (SJF)
• Penjadwalan Sisa waktu terpendek, Duluan (SRF)
• Penjadwalan Rasio Tanggapan Tertinggi duluan (HRN)
• Penjadwalan Terjamin (GS)
Sistem Operasi Unix
Unix adalah sistem operasi yang digunakan sebagai sistem operasi baku pada berbagai jenis komputer, terutama komputer mini baik sebagai workstation atau server (sistem yang menyediakan pelayanan pada jaringan). Karena dengan unix sebagai server, berpindah kerja dari satu jenis komputer ke komputer lainnya menjadi mudah.
Unix pada awalnya dikembangkan oleh Bell Labs pada tahun 1969 sebagai sebuah sistem yang berkonsep ‘interaktif time-sharing’. Pencipta dari Unix adalah Ken Thompson dan Dennis Ritchie. Pada tahun 1974, Unix menjadi sitem operasi pertama yang ditulis dalam bahasa C dan sistem operasi yang sifatnya terbuka atau standard. Unix telah terstandardisasi oleh IEEE sebagai Portable Operating System Interface (POSIX).
Konsep Sistem Operasi Unix
Unix adalah sistem operasi komputer yang digunakan pada server, workstation dan komputer pribadi. Unix adalah program berdasarkan klien-server model yang memungkinkan untuk multi-user interface atau jaringan. Dan Menggunakan utilitas program kecil, sehingga sistem Unix ini mampu melakukan beberapa tugas dari beberapa pengguna dalam kerangka waktu yang sama.
Unix terdiri atas sejumlah program (daftar instruksi untuk memperoleh hasil tertentu) yang dirancang untuk mengontrol interaksi antara fungsi-fungsi pada mesin yang beraras rendah dengan program aplikasi. Tugas dari sistem operasi diantaranya :
• Melakukan fungsi manajemen sistem berkas.
• Mengendalikan sebagai sesumber pada sistem Disk dan Printer.
• Membentuk penjadwalan proses-proses di dalam system dengan beberapa sifat dan keistimewaan.
Ciri – Ciri Sistem Operasi Unix :
1. Multitasking , dapat menjalankan lebih dari satu jenis aplikasi pada saat yang bersamaan.
2. Multiuser, dapat digunakan oleh lebih dari satu user pada waktu yang bersamaan.
3. Line/Text Command Based, menyerupai DOS yang menggunakan perintah yang di’ketik’an sebagai sarana ‘memerintah’ komputer. Meskipun demikian telah dikembangkan aplikasi-aplikasi GUI yang dapat menggantikan perintah ‘ketik’ tersebut dengan menjalankan XWindows. Analog dengan DOS dan Win311, di mana Win311 belum dapat dikatakan sebagai sebuah Operating System.
4. Portabilitas, sistem Unix mudah diadaptasikan ke sistem komputer yang lain. Sifat portabilitas ini membawa Unix dapat mudah dipakai, pada berbagai jenis computer. Kini Linux telah menyebar pada berbagai jenis sistem.
5. Secure, memiliki tingkat keamanan yang cukup dibandingkan Operating System lainnya. Di mana setiap file, user dan group memiliki ‘set’ ijin yang tersendiri, sehingga tidak memungkinkan seorang user untuk menghapus atau meng’edit’ tanpa memiliki ijin yang cukup.
6. Ready-for-Network, karena sejarah pembuatannya memiliki tujuan sebagai sarana komunikasi antar komputer, maka Unix hingga saat ini masih unggul dalam hal Computer-Networking.
7. Utilitas-utilitas yang tersedia pada UNIX mempunyai tugas yang bermacam-macam, antara lain berhubungan dengan manajemen berkas, penyunting berkas, pendukung komunikasi, pendukung pengembangan perangkat lunak.
Shell dan Kernel
1. Shell
Shell adalah program (penterjemah perintah) yang menjembatani user dengan sistem operasi dalam hal ini Kernel (inti dari sistem opersi), umumnya shell menyediakan prompt sebagai user interface, tempat dimana user dapat mengetikkan perintah-perintah yang diinginkan baik berupa perintah internal shell (internal command), ataupun perintah eksekusi file program (eksternal command), selain itu memungkinkan user menyusun sekumpulan perintah pada sebuah atau beberapa file untuk dieksekusi sebagai program.
Shell lebih dikenal oleh para pengguna Unix, antara lain :csh, tcsh, bash, pdksh, sh, dll.
2. Kernel
Kernel adalah jembatan anatara hardware dan aplikasi-aplikasi yang menerjemahkan bahasa software sehingga mampu dimengerti oleh hardware, dan hardware akan segera memprosesnya sesuai dengan permintaan. Akibatnya hal tersebut memungkinkan pengguna untuk menggunakan atau bekerja dengan komputernya melalui software.
Hal yang dilakukan oleh Kernel :
• Interrupt handler – yang mampu menangani I/O request.
• Memory management untuk melakukan hal-hal tersebut, beberapa orang tau kelompok mempunyai pertimbangan dan arahan pengembangan yang berbeda.
DAFTAR PUSTAKA
http://www.7infomedia.blogspot.com/
http://cheesterzone.blogspot.com/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar